Richard Branson Luncurkan Villa Spanyol Eksklusif
Properti baru ini memudahkan anda untuk mendambakan ketenangan dari sebuah villa mewah di Spanyol.
Sir Richard Branson, miliarder, pengembang properti dan pemilik Virgin Air, sebentar lagi akan menambahkan satu proyek lagi ke dalam portofolionya yang mengesankan dengan meluncurkan villa mewah di Son Bunyola Estates. Sebagai bagian dari pulau liburan yang benar-benar indah, sepasang villa ini terletak di antara pohon-pohon buah jeruk, almond dan zaitun. Kita bisa berharap bahwa lokasi retret barunya ini memiliki kemewahan seperti pulau-pulau pribadi dan lokasi retret mewah eksklusif miliknya yang lain.
Son Bunyola terletak di pantai barat laut Mallorca, Spanyol. Area Son Bunyola berukuran seluas 283 hektar, dan sudah berdiri sejak tahun 1800-an dan memiliki pintu masuk pintu masuk pribadi yang terjaga keamanannya, serta menambah eksklusivitas dari dua villa ini. Dengan pemandangan pegunungan Tramuntana di kejauhan, lokasi ini bisa menjadi salah satu destinasti populer bagi mereka yang berkocek tebal.
Di villa pertama, Sa Punta de S’Aguila, para tamu disuguhi beberapa fasilitas seperti kolam renang air panas, dapur, ruang tamu dan ruang makan. Dengan lima kamar tidur suit. Vila yang bermakna “Titik Elang” ini mampu menampung hingga 10 orang dewasa. Estimasi biaya menginap tujuh hari, tujuh malam kira-kira menghabiskan € 21.825, sudah termasuk makan, minum, internet nirkabel dan layanan concierge – yang dibanderol sebesar € 3.120 per malam untuk tiap pasangan.
Di Sa Terra Rotja, yang berarti “Tanah Merah”, para tamu dapat menikmati pantai kerikil yang hanya berjarak dekat dari villa. Unit ini dilengkapi empat kamar tidur suit yang menyajikan ruang luas dan nyaman untuk delapan orang dewasa. Tarif untuk villa kedua dimulai dari € 17.460 tujuh hari-tujuh malam.