Tesla: Pelopor yang Tertinggal?
Tesla sekali lagi menambahkan daftar proyeknya yang tertunda, kali ini dengan Roadster barunya. Kami mengulas kendala yang dihadapi Tesla dalam produksi dan bagaimana hal itu berpotensi memengaruhi rilis proyek lainnya.
Tesla baru-baru ini menunda peluncuran Roadster generasi kedua, yang awalnya dijadwalkan akhir tahun ini, hingga 2022. CEO Elon Musk mengaitkan penundaan itu dengan pandemi virus corona yang memengaruhi pengembangan “sistem penggerak tiga motor dan pengerjaan baterai canggih” mobil yang akan sangat penting bagi Roadster baru untuk memenuhi spesifikasi kinerja yang disebut-sebut oleh Musk. Namun, ini bukan pertama kalinya Tesla menunda tanggal peluncuran produknya, dan kemungkinan besar tidak akan menjadi yang terakhir. Sementara pembuat mobil ini telah merevolusi dunia kendaraan listrik, memperkenalkan teknologi yang mengubah permainan dan konsep inventif, Tesla telah mendapatkan reputasi yang seakan kemudian berlebihan, tak ubahnya seperti menggigit lebih dari yang bisa dikunyahnya.
Roadster baru adalah desain terbaru dari kendaraan produksi pertama perusahaan dan menawarkan banyak spesifikasi performa yang tampaknya mustahil. Pada peluncurannya di 2017, Musk mengumumkan bahwa kendaraan tersebut akan memiliki kecepatan tertinggi sekitar 250mph, dan dapat melakukan perjalanan 620 mil dengan sekali pengisian daya. Selain itu, roadster generasi kedua ini diklaim mampu melesat dari 0-60mph dalam 1,9 detik dan 0-100mph dalam 4,2 detik. Dari perspektif teknik, spesifikasi ini akan sulit untuk dicapai secara individual dan menempatkan semuanya bersama-sama dalam satu kendaraan tampaknya hampir mustahil. Mengingat tantangan teknik, banyak yang merasa bahwa Musk seharusnya mengantisipasi penundaan dalam produksi dan pengembangan, dan menetapkan kerangka waktu yang lebih realistis, terutama mengingat sejarahnya yang menunda tanggal. Selain Roadster baru, Tesla sebelumnya telah menunda produksi massal truk Semi, pengenalan teknologi tanpa kemudi (hands-free), dan diharapkan melakukan hal yang sama untuk peluncuran Cybertruck dan Model S. Plaid.
Semi dipasarkan sebagai alternatif Tesla untuk truk berat yang ramah lingkungan, dan meskipun telah ada penampakan prototipe di jalan, produksi tetap tidak mungkin akan dimulai dalam waktu dekat. Atau seperti yang dikatakan Musk, “prototipe itu mudah, mengukur skala produksi sangat sulit”. Salah satu alasannya adalah Tesla belum memiliki ruang yang dibutuhkan untuk memulai produksi. Pabriknya di California penuh dan Tesla tampaknya tidak mau melakukan produksi di fasilitas China sebelum mengirimnya kembali ke Amerika Serikat. Bahkan jika Tesla akan menggunakan fasilitas barunya di Texas, produksi massal Semi tidak mungkin dimulai dalam waktu dekat. Kurangnya ruang yang sama ini juga cenderung berkontribusi pada penundaan produksi Cybertruck. Alasan lain penundaan ini adalah ketidakmampuan Tesla untuk memenuhi permintaan sel baterai, komponen penting untuk kendaraan listrik apa pun. “Jika kami membuat Semi seperti sekarang, yang dapat dengan mudah kami produksi dengan Semi, tetapi kami tidak akan memiliki cukup sel untuk itu,” kata Musk tentang kemungkinan memproduksi kendaraannya.
Mengingat kendala yang disebutkan di atas, dapat diasumsikan bahwa Tesla Model S Plaid baru tidak mungkin muncul dalam waktu dekat. Model andalan baru ini didukung oleh powertrain Plaid tiga motor, yang namanya terinspirasi oleh garis ikonik dari film Spaceballs tahun 1987. Sementara spesifikasinya belum diumumkan, Tesla memang mengungkapkan bahwa sistem Plaid akan memiliki modul baterai baru bersama dengan “arsitektur termal yang diperbarui”. Namun, mengingat kurangnya ruang produksi dan kekurangan sel baterai yang sesuai, para skeptis menilai akan jauh dari harapan sesuai dengan tanggal rilisnya. Selain itu, ada beberapa kekhawatiran terkait Model S asli yang dapat memengaruhi pengembangan versi Plaid. Dalam laporan The Wall Street Journal, Tesla akan menarik kembali 135.000 sedan Model S dan SUV Model X. Penarikan kembali ini karena kekhawatiran National Highway Traffic Safety Administration’s (NHTSA) atas hilangnya fungsi layar sentuh utama. Ini disebabkan oleh kartu penyimpanan flash eMMC yang sudah usang. Sementara Tesla menawarkan kepada pemilik yang terkena dampak penggantian gratis dari yang terpengaruh, ada kemungkinan bahwa masalah yang sama dapat terjadi lagi dalam beberapa tahun ke depan. Mengingat kekhawatiran atas perangkat keras yang digunakan oleh Tesla, tidak mengherankan jumlah skeptisisme seputar teknologi full self-driving (FSD), yang dijadwalkan untuk dirilis akhir tahun ini, semakin meningkat.
Kebiasaan Tesla untuk membatalkan tanggal, dan ditambah dengan kecenderungan Elon Musk untuk klaim yang berani telah mengacak-acak banyak hal. Tidak ada keraguan bahwa Tesla, dengan Musk di pucuk pimpinannya, adalah revolusioner di bidang kendaraan listrik. Lagipula, Model S andalannya memang memenangkan beberapa penghargaan termasuk Motor Trend Car of the Year pada tahun 2013 dan merupakan mobil listrik pertama yang mencapai penjualan bulanan teratas. Namun, pendapat bahwa Tesla membunyikan klaksonnya sendiri hanya untuk mengumumkan penundaan atau merilis model di bawah standar tampaknya juga makin terbukti. Bahkan Musk mengaku mengkritik Model 3 saat wawancara dengan konsultan teknik Sandy Munro. Dengan kekhawatiran mengenai fasilitas produksi yang tidak mencukupi dan sel baterai yang dikombinasikan dengan pandemi yang sedang berlangsung, masih harus dilihat apakah Musk akan dapat mempertahankan tanggal rilis baru dan membawa Tesla kembali ke jalurnya dengan tujuannya untuk mendominasi industri otomotif.
Artikel ini bersumber dari: “Tesla: A Forerunner That’s Falling Behind?”