Pilihan Kami: Chanel Spring/Summer 2017
Chanel dikepalai sang Kaiser, Karl Lagerfeld mencoba menjembatani dua dunia tersebut dengan koleksi terbarunya yang berjalan di Paris Fashion Week Spring/Summer 2017, dengan koleksinya bernamakan “Data Center Chanel”. Pemaduan item-item berenda yang mengingatkan kita akan lingerie dengan berbagai warna neon eksplosif, berjalan di depan barisan papan sirkuit komputer lengkap dengan kabel terjajar menjadikan kontras yang cukup mengejutkan namun relevan, khas Chanel.
Hubungan antara dunia fashion dan teknologi memang sudah terjalin cukup lama, dikuatkan dengan keberadaan media sosial yang membuat fashion aksesibel secara instan, kapanpun dan dimanapun. Terlepas dari itu, peleburan antara teknologi dan fashion sendiri secara fisik belum banyak terjadi secara nyata.
Chanel dikepalai sang Kaiser, Karl Lagerfeld mencoba menjembatani dua dunia tersebut dengan koleksi terbarunya yang berjalan di Paris Fashion Week Spring/Summer 2017, dengan koleksinya bernamakan “Data Center Chanel”. Pemaduan item-item berenda yang mengingatkan kita akan lingerie dengan berbagai warna neon eksplosif, berjalan di depan barisan papan sirkuit komputer lengkap dengan kabel terjajar menjadikan kontras yang cukup mengejutkan namun relevan, khas Chanel. “Ini adalah teknologi, tetapi dengan lingerie, ini adalah teknologi intim!” ujar Lagerfeld.
Peragaan dibuka dengan dua model yang didandani seagai robot – mengingatkan kita akan referensi futuristik Stromtrooper dari Star Wars – mengenakan setelan klasik, dengan identitas warna Chanel yaitu hitam putih.
Kesan digital namun intim yang dinyatakan Lagerfeld di awal peragaan dapat diamati di kombinasi motif eksplosif warna-warni ini, dengan dress berenda warna nude yang terlihat kontras namun memikat.
Kembali ke tahun 80an ternyata masih menjadi tema pilihan desainer, salah satunya Karl Lagerfeld sendiri. Ciri khas era tersebut yaitu warna-warni neon dihadirkan dalam koleksi ini, dalam motif kotak-kotak dan secara konsisten dikombinasikan dengan lingerie maupun atasan setelan klasik Chanel.
Unsur digital yang sangat terlihat dari penataan dekorasi runway disertakan juga dalam koleksi Chanel musim ini. Pola grafis yang menyerupai data board terlihat di beberapa item, seperti sweater warna hitam dan rok panjang berbelah tengah yang tinggi.
Warna klasik Chanel yang juga merupakan identitasnya adalah hitam dan putih, dan kali ini Lagerfeld menunjukkannya dalam blus bergaris-garis halus, yang divariasikan dengan kerut-kerut baik di seluruh tubuh maupun beberapa titik kunci di atasan tersebut.