Tag Archives: Alessandro Michele

Kampanye Iklan: Gucci SS17

lofficiel-singapore-ad-campaign-gucci-ss17-1

Menurut kami layak memberi Anda satu pelajaran dalam perjalanan hidup para orang Italia dengan memadukan gambar kampanye iklan Gucci SS17 (oleh Glen Luchford) dengan peribahasa negri pasta. Sebab baik Italia maupun Gucci telah membudidayakan gaya hidup yang kuat.

 

lofficiel-singapore-ad-campaign-gucci-ss17-3

“A tavola non si invecchia”
Terjemahan: Di meja dengan teman-teman baik dan keluarga, Anda tidak Menjadi tua.

lofficiel-singapore-ad-campaign-gucci-ss17-2

“A chi ha fame e buono ogni pane.”
Terjemahan: Semua roti baik ketika Anda lapar.

lofficiel-singapore-ad-campaign-gucci-ss17-1

Chi va a letto senza cena tutta la notte si dimena”
Terjemahan: Dia yang pergi tidur tanpa makan akan menyesal sepanjang malam.

lofficiel-singapore-ad-campaign-gucci-ss17-5

Anche in paradiso non è bello essere soli.”
Terjemahan: Bahkan di surga, tak baik untuk menyendiri.

lofficiel-singapore-ad-campaign-gucci-ss17-6

“Tanto va la gatta al lardo che ci lascia lo zampino.”
Terjemahan: Kucing itu pergi ke daging sehingga seringkali ia kehilangan kaki nya.
Terjemahan lanjut: Jika Anda terus melakukan hal yang buruk berulang kali, Anda akan tertangkap.

Saksikan video dari kampanye tersebut:

Cerita ini pertama kali dimuat dalam Bahasa Inggris di lofficielsingapore.com.

luxuo-id-gucciss17-featured

Pilihan Kami: Gucci Spring/Summer 2017

luxuo-id-gucciss17-featured

Penuh dengan cerita dan imajinasi, atau mengutip Alessandro Michele dalam catatannya – phantasmagoria – adalah kesan mencolok yang terdapat di koleksi Gucci musim ini. Titian panggung berkabut merah muda serta penataan cahaya membuat Anda serasa sedang bermimpi, apalagi dengan judul koleksinya, “Magic Lanterns”.

Michele memiliki ciri khas yang selalu muncul secara konsisten dalam desainnya, yaitu warna-warna seperti palet pelukis dan penggunaan berbagai elemen tak biasa. Konsisten bukan berarti ia tidak bisa berinovasi, koleksi kali ini mencerminkan kemeriahan pesta Cinco de Mayo dan Halloween, menghasilkan nuansa fantasi bak cerita dongeng.

Sisi flamboyan Michele tampak jelas dari beberapa item dalam koleksinya, seperti aksen kerut-kerut yang berukuran ekstra besar, dalam palet warna biru cerah dan merah muda yang mengkilap.

luxuo-id-gucciss17-1a luxuo-id-gucciss17-1b

Berbicara tentang elemen-elemen menarik, Michelle tidak mengabaikan kekuatan aksesori dalam koleksinya, memilih untuk melengkapi kreasinya dengan pemaduan topi-topi tidak biasa yang bertumpuk maupun bermotif ramai.

luxuo-id-gucciss17-2a luxuo-id-gucciss17-2b

Michele selalu tertarik dengan penggunaan warna dalam berbagai itemnya, dan salah satu yang menarik perhatian adalah warna merah muda dusty yang ada di beberapa gaunnya yang berbahan ringan melayang. Warna tersebut melengkapi tampilan gaunnya yang berornamen maupun bertingkat, tampak kontras dan menonjol dengan serasi.

luxuo-id-gucciss17-3a luxuo-id-gucciss17-3b

Terkait dengan nuansa selebrasi yang semarak di koleksi musim ini, Gucci menampilkan beberapa kombinasi tak biasa yang menarik perhatian – dan bisa menjadi pilihan Anda bila menghadiri pesta kostum – seperti jubah transparan berwarna biru ataupun mantel oranye dengan tekstur kerut yang meriah.

luxuo-id-gucciss17-4a luxuo-id-gucciss17-4b

Kemeriahan pesta berlanjut dengan beberapa tampilan yang juga semarak, seperti mantel berumbai mengkilap yang memadukan beberapa warna dalam berbagai tingkatan, juga gaun berwarna kuning transparan dilengkapi dengan aksen kerut-kerut secara keseluruhan.

luxuo-id-gucciss17-4a luxuo-id-gucciss17-5b

Gucci #24HourAce: Takeover Akun Snapchat Gucci oleh Jajaran Seniman

Fashion adalah seni, dan Gucci paling mengerti soal seni. Setelah sukses luar biasa dari proyek #GucciGram tahun lalu, label ini kembali mengegerkan dunia fashion. Proyek yang dijuluki #24HourAce ini mempersilkan seniman dari seluruh dunia untuk mengambil alih akun Snapchat Gucci tiap satu jam, dan menafsirkan ulang sepatu Gucci Ace dalam bentuk video.

gucci-24hourace-hyoo-joo-koo

Hyo Joo Ko

Atas nama ekspresi diri adalah salah satu prinsip kunci Gucci hari ini. Para pelaku yang turut serta dalam proyek ini di antaranya adalah longboarder berbakat asal Korea Selatan, Hyo Joo Ko, seniman gothic kontemporer asal New York, Sue de Beer, hingga bintang Snapchat asal Norwegia, Geeoh Snap, seniman jalanan asal Brazil, Ananda Nahu dan sutradara asal Hong Kong, Frank Nitty. Dengan jajaran seniman internasional tersebut, secara alamiah, proyek ini memiliki perspektif global. #24HourAce dimulai dari Tokyo, pukul 05:00 CET, dan berakhir beberapa jam kemudian di New York City, melintasi dunia dalam prosesnya.

 

gucci-24hourace-sue-de-beer

Sue de Beer

Bagi kita yang melewatkannya, tidak usah khawatir. Hasil kolaborasi yang berbentuk film berdurasi 60 detik ini telah diunggah di akun Instagram Gucci. Gucci juga menyedikan situs mikro yang memuat semua bentuk kolaborasi tersebut.