Tag Archives: Burberry

Film Pendek Burberry Memberi Tribut Bagi Pendiri

luxuo-id-thomasburberry

Film pendek tentang pendiri Burberry, Thomas Burberry adalah fitur sepanjang tiga menit yang berputar sebagai sebuah trailer untuk film panjang. Sayangnya bagi penggemar Burberry, tidak ada film panjang mengikutinya. Trailer ini adalah film seluruhnya.

Merek Inggris ini meluncurkan kampanye Holiday 2016 minggu ini, menceritakan tentang pendirinya, Thomas dan momen-momen kunci yang membangun reputasi internasional. Domhnall Gleeson, Sienna Miller, Dominic West dan Lily James membintangi komersial Natal sepanjang tiga menit, difilmkan dalam gaya trailer.

Burberry merayakan Holiday 2016, dan juga ulang tahun ke-160, dengan film pendek musiman memberikan tribut pada pendiri merek mewah tersebut, Thomas Burberry. Video ini melihat pada momen kunci yang membantu Burberry menjadi merek internasional terkenal.

“Natal kali ini, seiring dengan kami merayakan ulang tahun ke-160, kami ingin bercerita tentang Thomas Burberry – pionir, penemu, inovator, dan pria dibalik sang trench coat ikonis,” ujar Christopher Bailey, Burberry Chief Creative dan Chief Executive Officer. “Film yang telah kami buat adalah kilasan yang terinspirasi oleh kehidupannya yang luar biasa, yang terurai melalui sejarah abad ke-20 yang penuh dinamika.”

luxuo-id-burberry

Label tersebut mengkontrak bintang-bintang sebagai tokoh dan sutradara dari kampanye Holiday 2016. “The Tale of Thomas Burberry” ditulis oleh Matt Charman dan disutradarai oleh pembuat film Asif Kapadia (“The Warrior,” “Amy”).

Film tersebut dibintangi Domhnall Gleeson (“Harry Potter and the Deathly Hallows,” “The Revenant”) sebagai Thomas Burberry dan Sienna Miller (“American Sniper,” “Black Mass”) sebagai Sara, seorang versi fiksi dari cinta pertamanya. Dominic West (“The Wire,” “Money Monster”) memainkan seorang petualang Sir Ernest Shackleton dan Lily James (“Downton Abbey”) adalah Betty Dawson, karakter yang terinspirasi oleh pilot Betty Kirby-Green.

Momen kunci dalam trailer tersebut salah satunya ketika Thomas Burberry menciptakan trench coat tahan air, yang menjadi salah satu kunci artikel dari merek tersebut.

Cerita ini tersedia juga dalam Bahasa Inggris. Baca di sini: Burberry Pays Tribute to Founder with Short Film 

luxuo-id-the-burberry-september-2016-show

Burberry: Koleksi September 2016

luxuo-id-the-burberry-september-2016-show

Koleksi Burberry September 2016

Merek fashion mewah Inggris Burberry, meraih ketinggian terbaru dengan koleksi September 2016 sebagai koleksi perdana yang menggabungkan busana pria dan wanita, seiring dengan model bisnis baru “lihat sekarang, beli sekarang” merek ini. (Informasi lebih lanjut disini)

Koleksi ini, terinspirasi dari novel Orlando karya Virginia Woolf dan desainer interior Nancy Lancaster, menjadi hidup dengan warna-warna tanah dalam rangkaian mantel dekonstruksi, mantel militer, celana panjang bergaya piyama dan kemeja leher kerut. The Bridle Bag juga muncul perdana dalam koleksi seiring dengan tata rias yang dipengaruhi oleh aransemen baru dari acara tersebut dan nada otentik yang terbentang sepanjang latar belakang runway.

Diadakan di Makers House di jantung London Soho, acara runway tersebut ditayangkan pada tanggal 19 September. Lokasi tersebut juga menjamu pameran dengan The New Craftsmen, sebuah koleksi dari pengrajin terbaik Inggris, memamerkan serangkaian aktivitas dan instalasi yang terbuka selama satu minggu untuk publik.

Tonton koleksi Burberry September 2016 dibawah ini.

Cerita ini pernah diterbitkan di Men’s Folio.