Tag Archives: gaya hidup

Native, Jelajahi Singapura Dengan Gaya Baru

 

Seiring dengan pengumuman bahwa Singapura akan dibuka dalam beberapa minggu mendatang, menjadi kesempatan yang tepat untuk mulai merencanakan perjalanan dan hari yang menyenangkan di Kota Singa.

Berbeda dari sebelumnya, kini menjelajahi Singapura dapat dilakukan dengan pandangan lebih segar dan bantuan dari Native, situs panduan gaya hidup yang membantu Anda menemukan dan mendapatkan inspirasi. Perusahaan anak muda yang menyukai hiburan ini memiliki berbagai pengalaman yang dikuratori dan event-event eksklusif yang dirancang untuk milenium yang sering bepergian dan mereka yang gemar bermain, dan mencari kesenangan.

Didirikan pada 2018, Native adalah situs pemesanan perjalanan berbasis di Singapura yang mengalami pembaharuan pada 2022. Selama pandemi, salah satu pendiri Native, Kevin Chow, memutuskan untuk memperluas penawaran produk perusahaan, dan mengalihkan fokus pada pengalaman yang lebih baik, dan event yang sedang berlangsung di antara kota-kota kecil. Bagi Chow, Native adalah saluran yang menghubungkan beberapa mitra gaya hidup (seperti restoran, bar, studio seni, perusahaan kapal pesiar, dan banyak lagi) dengan individu yang berpikiran sama yang mencari pelarian dari kenyataan. Mirip dengan sifatnya yang dinamis, perusahaan pun mengikuti apa yang sedang tren dan diminati untuk mengatur pilihan penawarannya.

 

 

Untuk merayakan pembaharuan, Native meluncurkan kampanye untuk “Jadikan yang biasa, luar biasa”. Kampanye #LikeANative menampilkan berbagai event eksklusif di samping kegiatan yang dikuratori secara khusus dalam kolaborasi unik dengan yang terbaik di sektor gaya hidup, F&B, kesehatan, seni, dan budaya.

“Pandemi telah memaksa kita untuk berhenti, tetapi siapa bilang kita tidak dapat menemukan sedikit keajaiban di rumah? Kami masih ingin merayakan kehidupan, dan Singapura memiliki semua yang kami butuhkan. Bersiaplah dalam sesi art-jamming NFT, nikmati petualangan kuliner eksklusif, atau coba simulasi pengalaman bermain golf untuk pertama kalinya. Audiens Native akan terkejut dengan beragam aktivitas yang dapat kami lakukan tepat di hadapan, ”kata Kevin Chow, mitra dan salah satu pendiri Native.

 

image: Tammy Kwan/Native

image: Tammy Kwan/Native

 

Dipilih sendiri oleh tim warga global Native, para tamu dapat memiliki kesempatan untuk menemukan semua kegiatan yang menarik dan di bawah radar di lingkungan mereka sendiri. Siapa tahu? Mungkin saja ada permata tersembunyi yang terletak tak jauh dari dua blok!

Beberapa event dan pengalaman yang sedang berlangsung diantaranya Masterclass Gin Cocktail di Flow Bar untuk pecinta alkohol, yang diselenggarakan oleh mixologist pemenang penghargaan Ricky Paiva; pengalaman bersantap Chef’s Table eksklusif di Sake Labo, dengan kursi baris depan dapur untuk menyaksikan keajaiban kuliner; dan workshop Rug-Tufting langsung di Studio An, di mana para peserta dapat melenturkan otot-otot kreatif mereka.

 

image: Tammy Kwan/Native

image: Tammy Kwan/Native

 

Yang lebih menarik lagi dari penawaran yang dikuratori oleh Native adalah penawaran tersebut bersifat musiman. Ini berarti beberapa acaranya hanya tersedia untuk waktu yang terbatas, jadi Anda harus terus memperhatikan semua pembaharuan terbaru. Anda dapat mengakses Native melalui wegonative.com dan aplikasi seluler untuk mendapatkan inspirasi, dan memesan rekreasi Anda berikutnya.

Artikel ini diambil dari tulisan “Native, A Premier Lifestyle Concierge: Explore Singapore In A New Light”

 

7 Restoran Terbaik di Jakarta Tahun 2019

Merencanakan acara makan siang bersama keluarga, kolega, atau teman Anda hari ini? Venuerific sebagai platform pencarian venue terbesar di Asia Tenggara, telah mempersiapkan daftar restoran terbaik di Jakarta 2019 ini yang cocok untuk Anda yang ingin merayakan moment apapun. Mulai dari tempat terbaik untuk merayakan moment penting dalam hidup Anda, dipadukan dengan hidangan yang berkelas, design interior yang menarik, pelayanan yang memuaskan, dan tentunya lokasi yang sangat strategis.

Berikut ini adalah Top 7 Restoran Terbaik di Jakarta Tahun 2019 yang harus Anda coba:

1|Twin House

Twin house merupakan salah satu restoran dengan fasilitas indoor & outdoor yang sangat indah dan bagian dari hidden spots di Jakarta Selatan! Bagaimana tidak? Anda bisa merasakan sensasi berpiknik di tengah kota Jakarta dengan ditemani pepohonan dan suasana yang rindang dan hijau. Tidak hanya suasananya saja yang menjadi daya tarik tersendiri, namun Twin House juga menyajikan hidangan yang tidak kalah menarik dan lezat. Venue ini sangat cocok sekali bagi Anda yang ingin mengadakan pesta ulang tahun, gathering, baby shower, bahkan acara pernikahan. Discover more!

Opening Hours: Monday – Sunday, 11am – 10pm
Alamat: Jl. Cipete Raya No.4B, RT.8/RW.4, Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan 12410

2|Wyl’s Kitchen

Berlokasi di Veranda Hotel, Jakarta, Wyl’s Kitchen menyajikan berbagai macam hidangan, mulai dari Indonesia, Asia, international, dan continental. Dengan ruangan yang sangat luas dan terang, dinding berwarna putih dan biru, akan memberikan kesan yang nyaman seperti berada di rumah sendiri! Di salah satu tempat makan enak di Jakarta untuk keluarga ini, terletak persis di samping restoran, Anda akan bisa melihat infinity pool yang cukup luas. Tentunya, spot favorit saat berada di sini adalah meja yang tepat berada di samping jendela yang langsung menghadap ke infinity pool tersebut. Hidangan yang disajikan sangatlah menggoda, dikombinasikan dengan presentasinya yang sangat cantik, hasilnya sangat sempurna. Jadi, kalau Anda berada di sekitar lokasi ini, segera datang dan nikmati hidangan Anda! Discover more!

Opening Hours: Tuesday – Friday, 11am – 11pm
Alamat: Jl Kyai Maja, Jl. Kebayoran Baru No.63, Kramat Pela, Kota Jakarta Selatan 12130

3|Plataran Dharmawangsa Venue & Dining

Apakah Anda sedang mencari hidangan asli Indonesia di Jakarta? Inilah salah satu rekomendasi terbaik dari kami! Sudah bukan rahasia lagi jika Plataran Dharmawangsa adalah salah satu restoran terbaik yang menyajikan hidangan Indonesia into the next level. Never fail to impress! Restoran yang tergabung dalam Plataran Group ini dibangun dengan nuansa khas Indonesia. Sangat cocok untuk Anda yang hendak makan bersama dengan keluarga, kolega, ataupun teman-teman, baik sekedar untuk makan bersama, acara perusahaan, ataupun menikmati waktu bersantai setelah seharian bekerja. Plataran Dharmawangsa adalah satu best indonesian restaurant in Jakarta yang wajib Anda kunjungi! Discover more!

Time: Monday – Sunday, 10am – 11pm
Address: Jl. Dharmawangsa Raya No.6, RT.4/RW.2, Pulo, Kota Jakarta Selatan 12160

4|Waha Kitchen

Terletak di lantai dasar Kosenda Hotel, Waha Kitchen menawarkan berbagai macam variasi dari hidangan Peranakan dan indonesia. Hidangan yang disajikan di tempat makan cozy di Jakarta Pusat ini sangatlah lezat, bahkan lebih dari itu, Anda tidak akan bisa melupakannya! Ketika Anda berada di sini, Anda akan melihat interior minimalis yang dikombinasikan dengan lukisan monochrome yang ada di dinding. Dijamin Anda akan kembali lagi untuk menikmati hidangan yang ada di sini, karena Waha Kitchen adalah salah satu restoran terbaik yang ada di Jakarta! Discover more!

Time: Monday – Thursday, Sunday, 5pm – 1pm; Friday – Saturday, 5pm – 2pm
Address: Jl Wahid Hasyim No.127, Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat 10240

5|Will’s Menteng

Salah satu tempat hangout yang akan menyajikan hidangan, liquor, games, dan live music terbaik di Jakarta yang menyajikan hidangan Western Japanese. Will’s Menteng juga selalu mendatangkan games terbaru dan paling populer dari seluruh dunia hanya untuk customer-nya. Salah satu kreasi terbaru dari mereka adalah “BEER ATM” pertama di Indonesia. Ingin merasakan pengalaman menggunakan beer ATM? Datang langsung dan nikmati moment kebersamaan bersama orang-orang terdekat ke salah satu best new bars in Jakarta ini! Discover more!

Time: Monday – Thursday, Sunday, 11am – 12am; Friday – Saturday, 11am – 2am
Address:Jl. HOS. Cokroaminoto No.78-80, RT.2/RW.5, Menteng, Kota Jakarta Pusat 10310

6|Savior of Pakubuwono

Perpaduan dari hidangan Italia dan Jepang merupakan sebuah inovasi yang harus dicoba bagi Anda para pecinta hidangan dari seluruh dunia. Anda bisa menemukannya di Savior of Pakubuwono. Banyak sekali pilihan menu yang bisa Anda pilih sesuai selera Anda di restoran enak di Jakarta Selatan ini. Interior design dari restoran ini terinspirasi dari bangunan industrial yang belum selesai, lengkap dengan perabotan kayu dan cahaya alami. Anda pasti akan sangat menyukai suasana dari restoran ini dan pastinya juga hidangannya. Discover more!

Opening Hours: Monday – Thursday, Sunday, 7am – 12am; Friday – Saturday, 7am – 1am
Alamat: Jl. Pakubuwono VI No.51, RT.11/RW.2, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan 12120

7|L’Avenue Restaurant

Berlokasi di salah satu lokasi paling prestisius di Jakarta Pusat, L’Avenue Restaurant by The Hermitage menyajikan hidangan Italian yang dimasak langsung oleh seorang chef dari Italia. Tidak hanya hidangannya, pelayanan dari restoran ini juga sangat memuaskan. Jika Anda mencari event space di Jakarta Pusat, Anda harus menempatkan L’Avenue Restaurant di dalam list Anda. Baik itu acara perusahaan, pesta ulang tahun, ataupun product launching tempat ini pasti akan memberikan yang terbaik untuk Anda. Discover more!

Opening Hours: Monday – Sunday, 8am – 12am
Alamat: Jl. Cilacap No.1, RT.11/RW.5, Menteng, Kec. Menteng, Jakarta 10310

 

Venuerific adalah platform pencarian event terbesar di Asia Tenggara yang saat ini ada di Singapore, Hong Kong, Malaysia, Filipina, dan Indonesia. Kami adalah team yang muda dan dinamis yang sangat senang sekali memperkenalkan kepada Anda tentang tempat-tempat yang luar biasa, trendy, indah, professional, dan unik. Kunjungi www.venuerific.com untuk mulai merencanakan acara Anda sekarang!

 

 

 

 

5 Rooftop Bar dan Restoran Terbaik & Terunik di Jakarta Tahun 2019

Berikut ini adalah Top 5 Rooftop Bar dan Restoran Terbaik & Terunik di Jakarta Tahun 2019 yang harus Anda coba:

1|BART

Anda pasti sudah tahu dengan rooftop bar di Menteng yang satu ini! Berlokasi di lantai 7 Artotel Thamrin, BART akan memanjakan mata Anda dengan pemandangan kota Jakarta yang begitu indah. Ditemani dengan berbagai macam finger-food yang sangat menarik dan juga lezat, Anda juga bisa menikmati berbagai macam pilihan cocktail yang sangat unik. Bagi Anda yang bukan penggemar minuman beralkohol, BART juga menyediakan mocktail yang variatif. Tempat ini sangat cocok sekali untuk Anda yang ingin hangout bersama teman atau kolega, bahkan sekedar bersantai setelah menghabiskan waktu yang sibuk. Discover more!

Opening Hours: Monday – Sunday, 8am – 11pm
Alamat: Jl. Sunda No.3, RT.8/RW.4, Gondangdia, Kec. Menteng, Jakarta Pusat, 10350

2|The Awan Lounge

Rekomendasi terbaik lainnya dari kami adalah The Awan Lounge. Terletak di salah satu hotel di Jakarta Pusat, Kosenda Hotel, rooftop bar ini menampilkan suasana rooftop garden yang sangat nyaman dan menyejukkan. The Awan Lounge menyediakan varian makanan yang sangat lezat, dilengkapi dengan presentasi yang begitu cantik. Anda juga bisa memilih cocktail dan mocktail rekomendasi, seperti Star Trek, Star Cooler, dan Pesona Kayangan. Jika Anda ingin menikmati waktu Anda di sini, sebaiknya lakukan reservasi terlebih dahulu karena The Awan Lounge merupakan salah satu rooftop bar yang paling banyak diminati di Jakarta! Discover more!

Opening Hours: Monday – Thursday, 5pm – 1pm; Friday – Saturday, 5pm – 2pm; Sunday, 5pm – 1pm
Alamat: Jl. Wahid Hasyim No.127, Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat, 10240

3|La’Vue

Salah satu pilihan rooftop bar yang ada di hotel di Jakarta, La’Vue berada di lantai 9 The Hermitage, Menteng. Akses untuk ke sini cukuplah unik karena Anda harus melewati lorong-lorong kamar terlebih dahulu sampai akhirnya Anda sampai di lift untuk menuju ke rooftop bar yang satu ini. Tapi tenang saja, Anda pasti tidak akan kecewa jika sudah sampai di tempat ini! La’Vue menawarkan pemandangan indah di pusat kota Jakarta. Menu makanan dan minuman yang ditawarkan juga sangatlah variatif. Mulai dari makanan ringan, coktail, mocktail, bahkan makanan berat pun tersedia. Jadi, silakan Anda memilih sesuai selera Anda. Discover more!

Opening Hours: Monday – Sunday, 8am – 12am
Alamat: Jl. Cilacap No.1, RT.11/RW.5, Menteng, Kec. Menteng, Jakarta, 10310

4|Hause Rooftop Kitchen & Bar

Apakah Anda sedang mencari unique venue untuk acara spesial Anda? Hause Rooftop Kitchen & Bar wajib masuk dalam list Anda! Jika Anda ingin menikmati 360 degree stunning views of Jakarta, tempat ini adalah pilihan yang tepat. Selain itu, mata Anda juga akan dimanjakan dengan barang-barang unik yang ada di seluruh sisi ruangan. Hause Rooftop Kitchen & Bar menyediakan berbagai macam hidangan, mulai dari Asian food hingga Western Food. Discover more!

Opening Hours: Monday – Thursday, Sunday, 9am – 12am; Friday – Saturday, 9am – 2am
Address: Tower 2 MD Place, Jl. Setia Budi Selatan No.7, RT.5/RW.1, Kuningan, Setia Budi, Jakarta Selatan, 12910

5|K22 Bar

Selain menawarkan pemandangan spektakuler, K22 Bar yang berada di salah satu hotel mewah di Jakarta ini, yaitu Fairmont Hotel yang akan memberikan Anda the great pleasure! Bahkan, Anda pun bisa melihat pemandangan Gelora Bung Karno dari dekat! Menghabiskan waktu di K22 Bar akan membuat Anda menghilangkan penat setelah seharian beraktivitas. Tidak hanya menyediakan minuman cocktail, Anda juga bisa menikmati makanan berat di tempat ini, seperti nasi goreng, american style burger, dan masih banyak lainnya. Untuk Anda yang berada di daerah Jakarta Pusat, pastikan Anda datang dan merasakan sensasi yang menakjubkan dari tempat ini! Discover more!

Opening Hours: Monday – Sunday, 5pm – 1am
Address: Jl. Asia Afrika No.8, RT.1/RW.3, Gelora, Tanahabang, Jakarta Pusat, 10270

 

 

Venuerific adalah platform pencarian event terbesar di Asia Tenggara yang saat ini ada di Singapore, Hong Kong, Malaysia, Filipina, dan Indonesia. Kami adalah team yang muda dan dinamis yang sangat senang sekali memperkenalkan kepada Anda tentang tempat-tempat yang luar biasa, trendy, indah, professional, dan unik. Kunjungi www.venuerific.com untuk mulai merencanakan acara Anda sekarang!