Tag Archives: liburan

Destinasi Liburan Mewah dan Memanjakan di Monako

Monaco-Monte-Carlo-featured

Dengan sederet hotel mengesankan, restoran berbintang Michelin, kendaraan mewah yang lalu lalang dan hiburan malamnya yang seolah tak ada habisnya, Monako menawarkan banyak hal menarik sebagai destinasi liburan. Bahkan, ada yang melabelinya sebagai salah satu pusat kemewahan dunia dengan berbagai tempat bergengsi dan berkelas.

Continue reading

Panduan ke Belize: 6 Aktivitas di Destinasi Populer 2017

 

luxuo-id-belize-1

Amerika Latin bersiap untuk menjadi kunci dari tren liburan pada 2017. Dengan Kolombia dan Kosta Rika mulai naik daun, negara Amerika Tengah Belize, berada di tengah-tengah Meksiko dan Guatemala, memiliki banyak penawaran bagi para turis yang ingin mengejar alam liar. Berikut adalah beberapa dari atraksi yang harus dikunjungi di British Honduras.

Sorotan budaya: Situs arkeologi Xunantunich

Para pengunjung dapat melakukan pencarian sejarah purba Belize di situs arkeologis Maya Xunantunich di batas Guatemala. Penikmat budaya yang tidak takut akan kekurangan infrastruktur bagi turisme dalam negara tersebut – yang mencakup area total sekitar 23,000 km per segi (atau 8,900 mil per segi) – dapat mengunjungi reruntuhan Maya untuk menangkap foto perlambang Belize. Dan juga, situs arkeologis tersebut berada diatas bukit yang menawarkan pemandangan memesona.

Menikmati alam liar: Kebun Binatang Belize

Rumah untuk spesies yang berasal asli dari negara Amerika Tengah, Kebun Binatang Belize merupakan salah satu yang harus dikunjungi bagi para pecinta binatang. Kebun binatang tersebut menjaga para binatang yang tidak memiliki orang tua, diselamatkan, terlahir disana, direhabilitasi atau didonasikan, serta merumahkan mereka dalam kondisi semirip mungkin dengan habitat alami mereka di alam liar. Kebun binatang tersebut merupakan tempat yang bagus untuk menyaksikan jaguar, puma, dan kucing margay, serta menghadirkan instalasi yang memperbolehkan pengunjung untuk melihat jaguar dari dekat secara aman. Kebun binatang tersebut juga memiliki waktu kunjung malam hari untuk menonton binatang setelah gelap.

Great Blue Hole, Belize, merupakan area selam. (Photo credit: Avi_Cohen_Nehemia / Istock.com via AFP)

Ekskursi esensial: Menyelami Great Blue Hole

 

luxuo-id-belize-2

Rumah dari sistem karang koral terbesar kedua di dunia, membentang sepanjang 130 km (81 mil), Belize merupakan destinasi prima bagi penyelam dan snorkeler. Terdapat banyak lokasi yang dapat dituju, namun area penyelaman paling terkenal adalah Great Blue Hole, sebuah lubang kapal selam yang menjadi terkenal ketika Jacques Cousteau, seorang petugas dan petualang asal Perancis menamainya sebagai situs selam 10 teratas di dunia. Sebuah perjalanan ke situs tersebut membutuhkan perencaan cukup matang, karena Hole tersebut, yang berukuran lebih dari 300 meter dalam diameter (984 kaki), adalah berlokasi 80 km (50 mil) lepas pantai dan berada diantara Belize Cayes, sebuah seri atas koral cayes di Laut Karibia. Perjalanan ini juga membutuhkan budget tertentu.

Aktivitas petualangan: eksplorasi peradaban purba Maya di gua bawah tanah

Belize memiliki banyak gua bawah tanah, digunakan oleh peradaban Maya kuno untuk menghormati para dewa. Hari ini, turnya diorganisasi untuk pengunjung yang penuh petualang yang tertarik menemukan sejarahnya dalam ekskursi penuh aksi. Tur tersebut melibatkan trekking sungai, ngarai dan pendakian hutan, contohnya. “Actun Tunichil Muknal” merupakan gua paling terkenal untuk dikunjungi.

Area mendatang: Corozal dan tepian Karibia

Sebelumnya dikenal sebagai British Honduras, bekas koloni Inggris ini adalah satu-satunya negara berbahasa Inggris di Amerika Tengah. Bahasa resmi mereka adalah Inggris, namun kedekatan Belize dengan negara berbahasa Spanyol menjamin bahwa negara tersebut memainkan peran penting di kehidupan sehari-hari, disisi Creole, Garifuna dan banyak lagi. Faktanya, Belize merupakan lokasi percampuran budaya dan bahasa. Tepian Karibia merupakan tempat yang cocok untuk menyerap perbedaan budaya ini. Kunjungi kota Corozal untuk melihat pengaruh kolonial Spanyol dan cicipi hidangan laut yang lezat. Jauh ke selatan, kota resort dari Placencia adalah populer dengan berbagai turis.

Pasar autentik: Kunjungi ibukota, Belmopan dan pasar kotanya

Penggemar dari pasar lokal dapat menuju Belmopan, ibukota yang sangat kecil dari negara tersebut. Dibangun dari ibukota sebelumnya, Belize City, sebagian besar dirusakkan oleh Hurricane Hattie pada 1961, pengunjung dapat merasakan cita rasa autentik dari Belmopan dan 15,000 residennya dengan berjalan-jalan di sekeliling pasar kotanya, dimana berbagai macam orang dapat berkunjung dan bertemu.

Cerita ini juga tersedia dalam Bahasa Inggris. Baca disini: Guide to Belize, aka British Honduras: 6 things to do in the trending travel destination of 2017

luxuo-id-eropa-1

Lima Destinasi Alternatif Untuk Malam Tahun Baru di Eropa

Ada banyak cara untuk menikmati Tahun Baru di Eropa, dari berdansa dengan tempo elektro di Berlin, kelab di Glasgow atau menikmati kembang api dari London Eye. Namun mengapa tidak mencoba sesuatu yang baru Tahun Baru kali ini? Berikut adalah beberapa pilihan untuk destinasi Eropa pilihan untuk berpesta di malam 31 Desember.

luxuo-id-eropa-1

Lisbon, Portugal

Para penggembira dapat menuju Praça do Comercio bagi tradisi makan 12 kismis seraya jam menunjukkan tengah malam. Perayaan biasanya termasuk pertunjukan cahaya dan suara dan juga tampilan kembang api. Secara tradisional, tampilan kembang api juga diadakan di wilayah Bélem, rumah dari menara Torre de Bélem dan toko Pastéis de Belem yang terkenal, menjual custard tart “pastéis de nata” khas Portugal. Perayaan dimulai dari pagi hari, dengan lomba lari 10 km bernama “El Corte Inglès São Silvestre,” dimulai dari pukul 10.30 dari Avenida da Libertade.

luxuo-id-eropa-2

Wina, Austria

Pengunjung ke Wina dapat berjalan-jalan di Silvesterpfad (Jalan Malam Tahun Baru), pesta jalanan tahunan kota tersebut, mencicipi berbagai kekhasan. Ibu kota Austria ini memiliki atmosfir magis selama musim holiday. Perayaan Tahun Baru bermulai pada siang hari 31 Desember di kota tua. Pergilah ke Rathausplatz dan Prater, dimana penampilan kembang api diadakan di balai kota Rathaus. Pestanya berlanjut hingga hari berikutnya, dengan sebuah konser dari simfoni Wina ditampilkan di layar lebar sementara pengunjung dapat menikmati sarapan.

luxuo-id-eropa-3

Jenewa, Swiss

Tiga panggung akan disiapkan untuk para penikmat pesta di Quai du Mont-Blanc, di tepian danau Jenewa. Musik akan dimulai pada 7 malam dan akan tersedia berbagai hal bagi semua orang, dengan jazz, funk dan disko. Panggung utamanya akan menghadirkan DJ Tim Paris, bermain pada pukul 10 malam. Pengemar elektro dapat menuju Bains des Pâquis, dimana area santai menawarkan nuansa yang lebih santai. Perayaan akan berlanjut hingga pukul 3 pagi. Pengunjung yang tidak takut akan dingin dapat kembali ke Danau Jenewa keesokannya dan mengikuti tradisi berenang Tahun Baru.

luxuo-id-eropa-4

Zagreb, Kroasia

Ibukota Kroasia ini bukan hanya merupakan tempat untuk menikmati matahari musim panas. Pengunjung dapat menikmati Tahun Baru dengan arena es di King Tomislav Square, berseluncur seraya menikmati musik langsung. Ban Jelacic Square, arena publik terbesar di ibukota Kroasia, merupakan lokasi bertemu bagi para penggembira untuk berpesta sepanjang malam.

luxuo-id-eropa-5

Valletta, Malta

Pengunjung Eropa Selatan dapat menikmati malam Tahun Baru penuh musik di ibukota Malta, Valletta. Ibukota Eropa dari Budaya untuk 2018 ini sekali lagi menghadirkan konser gratis di St George’s Square, dengan 10 aksi lokal dan internasional diatas panggung. Perayaan akan diadakan di depan laut, dimana kembang api dan konfeti akan menambah serunya suasana.

luxuo-id-banana-beach

Trend Perjalanan: Tel Aviv Pada 2017

luxuo-id-tel-aviv-museum-of-art

Tel Aviv Museum of Art

Museum yang wajib dikunjungi

Penikmat budaya tidak boleh melewatkan Tel Aviv Museum of Art, yang bagi kota tersebut adalah seperti MET bagi New York. Dibuka pada 1932, ia adalah salah satu lokasi budaya paling penting bagi Israel. Seperti yang dikatakan oleh namanya, museum tersebut didedikasikan untuk seni modern dan kontemporer, dan adalah rumah bagi karya-karya Chagall, Picasso dan Miro.

luxuo-id-banana-beach

Banana Beach

Aktivitas autentik

Berkat lokasi idealnya di tepian Mediterania, pengunjung Tel Aviv dapat menikmati jalan-jalan sore di sepanjang tepian laut atau bersantai di salah satu pantai-pantai berpasir indahnya. Banana Beach dan Alma Beach merupakan rekomendasi teratas. Iklim yang hangat menjadikan Tel Aviv kota yang sempurna untuk bersantai, dengan musim semi yang hangat dan musim panas yang hangat nan panjang.

luxuo-id-jaffa

Jaffa, Tel Aviv

Kunjungan esensial

Nama panjang dari kota Israel ini adalah Tel Aviv-Yafo, Yafo merupakan nama Ibrani dari Jaffa. Jaffa mengacu pada bagian tertua dari kota tersebut, yang merupakan salah satu pelabuhan tertua dunia, karena lokasinya di rute perdagangan rempah-rempah dari Timur. Bagian bersejarah dari kota tersebut haruslah dikunjungi untuk merasakan atmosfir sejarah yang beragam dan pengaruh Islam, serta mengeksplorasi sejarah peradabannya. Dengan tembok kota putih dan kota tua berpemandangan indah, lingkungan tersebut sangatlah populer diantara para turis. Jaffa menjadi lebih simbolis karena lokasi tersebut ditinggali oleh penganut Yahudi, Kristen, dan Muslim berdampingan.

luxuo-id-rothschild-boulevard

Rothschild Boulevard

Mencicipi kehidupan malam

Dijuluki “the bubble” atas atmosfir santainya, tidak terpengaruh akan situasi geopolitis di sekitarnya, Tel Aviv pun terkenal akan kehidupan malamnya yang penuh semangat. Jalan-jalan kota tersebut dipenuhi oleh kafe dan restoran. Untuk pengalaman yang autentik, pergilah ke Rothschild Boulevard. Boulevard yang penuh gaya ini merupakan rumah bagi berbagai bar dan klub yang menawarkan cita rasa autentis dari kehidupan malam orang Israel. Mereka dengan budget terbatas dapat menikmati musik dari berbagai seniman yang tampil spontan di jalanan.

luxuo-id-nevek-tzedek

Neve Tzedek

Lingkungan yang menarik

Neve Tzedek merupakan distrik bergaya dan mapan dari Tel Aviv. Lingkungan tersebut memiliki nuansa pedesaan dan merupakan bagian yang paling bergaya dan mahal dari kota tersebut. Petualang dengan semangat boho dapat melepaskan diri diantara rumah-rumah yang rendah bercatkan warna-warni cerah, dan merasakan nuansa yang artistik. Neve Tzedek merupakan lingkungan Yahudi pertama yang dibangun di luar kota dan pelabuhan tua Jaffa.

luxuo-id-carmel-market

Carmel Market

Pasar makanan

Pecinta fotografi jalanan dan foto-foto makanan yang menggugah selera dapat menuju pusat kota untuk pengalaman makan yang autentik. Carmel Market dipenuhi oleh berbagai macam makanan, buah-buahan, sayur dan sebagainya. Tempat tersebut cocok untuk mencicipi berbagai kekhasan lokal, seperti falafel dan shawarma. Pasar tersebut dibuka setiap hari, kecuali Shabbat.

Polinesia Perancis, Pantai Liburan Termahal

luxuo-id-polinesia-perancis-pantai-liburan-termahal

Inti dari hidup mewah adalah soal memilih pengalaman terbaik, kita seringkali menyamakan kesenangan dengan harga paling mahal. Tapi apakah liburan pantai anda menjadi lebih baik hanya karena anda membayar lebih mahal? Polinesia Perancis ditempatkan di posisi teratas di dalam daftar liburan pantai paling mahal, sementara Vietnam berada di ujung, diakui sebagai tujuan paling terjangkau. Apakah pertimbangan ini benar-benar berpengaruh ketika kita memilih tujuan liburan? Berita ini memberi kami alasan tepat untuk menilik pilihan-pilihan ini secara objektif.

Setelah menyisir 900 tujuan awal dari daftar tujuan wisata, situs wisata TravelBird menghitung total biaya yang dihabiskan dalam satu hari di 250 pantai di seluruh dunia. Termasuk menghitung biaya rata-rata tabir surya, air mineral, bir, es krim dan makan siang.

Hasilnya adalah Beach Price Index 2016, ranking yang diciptakan sebagai pedoman anggaran untuk para wisatawan yang ingin merencanakan liburan di pantai.

Anda mungkin berpikir, bagaimana soal kualitas dan biaya menginap di hotel, tetapi anda dapat dengan mudah mengontrol pengeluaran tersebut. Kualitas makanan juga dapat bervariasi, jadi bukan tidak mungkin anda meragukan kualitasnya. Anda pikir harga tabir surya akan tetap murah di semua pantai, nyatanya tidak demikian.

Pantai Vietnam dan India sementara ini mendominasi posisi dasar daftar, di sisi lain, pantai mewah Polinesia Perancis dan Seychelles ditampuk sebagai destinasi termahal. Dua pantai ini memakan biaya para penyuka matahari sebesar $55 dan $60 per hari bila ingin mendapatkan hak istimewa untuk menikmati sinar tropis. Ingat, biaya ini tidak mencakuo penerbangan atau transportasi lainnya, serta harga hotel dan resor per malam. Daftar ini hanya menghitung berbagai keperluan dasar.

Di pantai La Plage de Maui di Tahiti, sebotol tabir surya yang dibeli dari resor, apotek setempat atau supermarket rata-rata dibanderol sekitar $22, sementara sebotol bir menghabiskan $8, dan makan siang sekitar $25.

Bandingkan dengan Pantai Cua Dai di Hoi An, Vietnam, di mana tabir surya dan bir hanya memakan biaya sekitar $2, dan makan siang $8. Harga tabir surya di Hoi An benar-benara kurang dari 10% harga tabir surya di Tahiti. Harganya benar-benar berbicara untuk dirinya sendiri.

Daftar ini juga merinci biaya sehari-hari ketika anda mengunjungi pantai selancar, pantai keluarga, pantai yang paling romantis dan paling santai bagi para calon wisatawan.

Misalnya, peselancar yang ingin bepergian menuju Pantai Tamarindo di Kosta Rika, yang duduk di peringkat teratas untuk berselancar, disarankan menganggarkan sekitar $28 per hari. sementara Pantai Tulum di Meksiko, yang merupakan pantai keluarga teratas, rata-rata menghabiskan sekitar $29 per harinya.

Berikut adalah beberapa hasil dalam daftar tersebut (bawah) dan, perspektif yang berbeda tentang pantai terbaik 2016:

Lima pantai yang termahal di dunia

La Plage de Maui, Tahiti, Polinesia Perancis
Mareto Plage Publique, Moorea, Polinesia Perancis
Anse Vata, Noumea, Kaledonia Baru
Anse Georgette, Praslin, Seychelles
Anse Soleil Beach, Seychelles

Top lima pantai termurah

Cua Dai Beach, Hoi An, Vietnam
Ho Coc Beach, Ho Coc, Vietnam
City Beach, Nha, Vietnam
Long Beach, Phu, Quoc, Vietnam
Varkala Beach, Kerala, India

Top lima pantai surfing

Pantai Tamarindo, Kosta Rika
Watergate Bay, Newquay, UK
Cote des Basques, Biarritz, Perancis
Uluwatu, Bali, Indonesia
Bondi Beach, Sydney, Australia

Top lima pantai keluarga

Tulum Beach, Meksiko
Phra Nang Beach, Ao Nang, Thailand
Coronado Beach, California, USA
Plaka Beach, Naxos, Yunani
Palolem, Pantai, Goa, India

Pantai paling romantis

Whitehaven, Beach, Whitsunday Islands
Kailua, Hawaii, USA
La Plage de Maui, Tahiti, Polinesia Prancis
Cayo Coco, Cuba
Ile Sainte Marie, Madagaskar