Tag Archives: Porsche

luxuo-id-porsche-adidas

Adidas, Porsche Design Sport Keluarkan Koleksi Baru

luxuo-id-porsche-adidas

Adidas telah mengeluarkan detail dari koleksi selanjutnya dengan Porsche Design Sport, serangkaian esensial bersepeda untuk para “Urban Commuter”.

Terinspirasi dari teknologi terbaru, struktur alami dan bentuk grafis geometris, rangkaian Spring/Summer 2017 baru terdiri dari dua koleksi kapsul yang menawarkan para pesepeda urban sebuah rangkaian potongan penting, didesain spesifik untuk “Commuting in Cold” dan “Commuting in Darkness”. Palet warna yang maskulin terdiri dari biru gelap, hitam dan netral dengan motif heksagonal yang tidak kentara menjadikan satu koleksi bersepeda yang kohesif.

“Commuting in Cold” menyatukan detail desain yang minimalis dan ramping dari Porsche Design dengan teknologi tercanggih Adidas, menjaga pesepeda kota tetap hangat dan kering pada bulan-bulan dingin. Yang terdepan dari rangka ini termasuk Padded Jaket yang hangat, berisikan insulasi premium PrimaLoft® Gold yang dapat dilapisi diatas Functional Wool Mix Top untuk kehangatan ekstra. Seven-eight Commuter Pant membawa beberapa dari highlight teknologi Adidas, seperti bahan anti-air untuk menangkis hujan dan menjaga pengendara tetap nyaman, sementara desain lima-kantong klasik, cuff bergulung dan bagian kaki yang sedikit terpotong menjadikannya desain yang kontemporer.

“Commuting in Darkness” menghadirkan fitur desain premium yang sama namun dengan visibilitas yang tinggi dan bahan yang reflektif, sehingga membuat perjalanan pulang kantor aman namun tetap bergaya. Reflective Jacket menggunakan bahan motif heksagonal yang inovatif, yang terlihat ketika disinari, didesain menjadi siluet yang dinamis untuk bepergian dengan gaya, sementara ransel OT yang praktis dan bergaya memiliki kantong dan panel berbantal untuk kenyamanan perjalanan dengan ujung jahitan yang reflektif bagi keamanan.

Kedua rangkaian tersebut juga menawarkan sepatu untuk melengkapi penampilan Anda, menyatukan desain fungsional dari Porsche Design dengan teknologi Adidas BOOSTTM untuk menambahkan gaya dan energi dalam perjalanan harian Anda.

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi adidas.com/porschedesignsport.

luxuo-id-porsche-panamera-turbo-2

Intip Pratinjau Porsche Panamera Turbo

luxuo-id-porsche-panamera-turbo-2

Mobil yang pernah menjadi target untuk sedan sportif empat-pintu telah kembali. Pada 2 November Panamera Turbo mendebut di Singapura kepada para penggemarnya. Sebagai bagian dari peluncurannya, mobil tersebut dipertunjukkan kepada media dalam ruang besi berpengaman rahasia. Sebuah cara yang sangat mendebarkan dalam memperkenalkan kendaraan! Mobil itu pun berkeliling kota selama empat hari, dari 3 hingga 6 November. Dimulai di Fullerton Hotel yang terkenal, mobil tersebut berjalan menuju Dempsey Hill, Suntec City, ION Orchard, dan mengakhiri turnya di W Hotel.

Panamera baru ini ditarik oleh sebuah SUV Cayenne dengan rombongan dari Porsche Club Singapura. Tim Oh dari Class 95 dan Mike Kasem dan Vernetta Lopez dari Gold 90.5 juga hadir serta di Suntect City dan Porsche menyediakan es krim gratis bagi setiap orang yang hadir untuk menengok sedan tersebut.

luxuo-id-porsche-panamera-turbo

Jadi, bagaimanakah mobil baru tersebut? Setelah berkesempatan duduk di dalamnya dalam sebuah pratinjau spesial pres, kualitasnya meningkat jauh dalam sebuah produk yang telah dibangun dengan baik dari awal. Interiornya menghadirkan teknologi lebih, gaya lebih, dan ruang lebih. Semuanya dalam mobil baru tersebut adalah digital dengan layar-layar LCD yang mengkonsumsi sebagian besar kabin depan, kecuali konter rev, yang tetap menghadirkan pusat pengukur analog. Anda duduk rendah, namun masih memiliki jangkauan pandang yang luas. Bagian belakangnya sekarang lebih mengundang dan memiliki ruang yang lebih besar namun tetap memberikan perasaan berada dalam coupe.

Banyak pembuat mobil sportif traditional yang melanjutkan untuk membuat sedan berakhir dengan mengkompromikan kualitas interior, namun sang Panamera terasa seperti Porsche telah melakukan ini bertahun-tahun. Penataan eksteriornya melekat dengan filosofi Porsche yang adalah evolusi diatas revolusi. Anda masih dapat mengenalinya sebagai Panamera dengan mudah, namun ia lebih cantik ketimbang model-model sebelumnya dan saya percaya ia akan lebih menarik kepada banyak orang. Aero spoiler yang baru dan aktif adalah sebuah peralatan yang sangat canggih, dan salah satu tambahan favorit saya dalam mobil ini. Caranya menyebar tampak seperti sesuatu yang keluar dari Transformers.

Di depan Anda akan menemukan mesin baru turbo-ganda V8 550 hp. 4.0 L dalam model “Turbo” ini. Namun, seperti kebanyakan Porsche saat ini, dapat diharapkan sebagian besar dari serinya akan bermesin turbo. Anda juga dapat mengharapkan waktu yang sangat cepat sebesar 0 – 62 mph selama 3.8 detik dengan Sports Chrono Package diinstalasi. Emisi dan konsumsi bahan bakar juga telah diperbaiki dan transmisi PDK telah diperbarui untuk waktu pergantian yang lebih cepat dan performa yang diperbaiki menurut gaya menyetir Anda.

luxuo-id-porsche-panamera-turbo-3

Akan ada tiga mobil pada awalnya yang diluncurkan di Singapura, Panamera 4S, 4S Diesel dan Turbo. Secara pribadi, saya paling tertarik dengan 8-silinder 4S Diesel yang baru. Kekuatan kuda dan figur torque yang Porsche ambil dari mesinnya sangatlah luar biasa. Terdapat 422 hp dan 850 Nm torque, memproduksi waktu 0 – 62 mph dalam 4.3 detik dengan Sport Chrono Package dan sebuah kecepatan tertinggi sebesar 177 mph. Ia menjadikan Panamera 4S Diesel sebuah diesel produksi tercepat di dunia. Ia akan memiliki tenaga tarik yang sangat besar, seiring dengan bentangan yang sangat bagus dalam tangki penuh.

Cerita ini juga tersedia dalam Bahasa Inggris. Baca di sini: Porsche Panamera Turbo Sneak Preview 

Ulasan: Porsche 911 Carrera S

luxuo-id-blue-carrera-miami-terrain

Sejak Porsche menciptakan 911 lebih dari 50 tahun yang lalu, model ini bukan menjalani sebuah revolusi, namun evolusi. Porsche 911 umumnya berubah dari bentuk minimalis dan bermodalkan mesin flat 6 horizontal yang berhadapan terpampang di atas poros roda belakang. Tata letak yang seharusnya tidak bisa bekerja, tapi nyatanya sangat mampu. Dalam Carrera model standar, anda mungkin bisa menyebut segelintir perubahan besar di mobil ini sejak penciptaannya. Terutama peralihan dari mesin dengan pendingin udara ke pendingin air di akhir 1990-an ketika model 993 menjadi titik awal 996. Perubahan ini menyebabkan respon keras dari penggemar sejati 911, namun hasilnya adalah salah satu model 911 paling populer dan mesin yang lebih efisien. Setelah memiliki 996, saya bisa dengan jujur berkata bahwa mobil itu tahan peluru.

Selagi 996 berubah menjadi 997 dan kemudian 991 v1, hanya sedikit perubahan yang terjadi di mesin model ini, hingga sekarang. Di 991 tahun 2017, Porsche melengkapi semua mesin  Carrera dengan turbo untuk pertama kalinya. Biasanya, hanya model 911 dengan emblem turbo yang dilengkapi turbo. Namun, ini adalah langkah populer yang ditempuh seluruh pelaku industri otomotif, yaitu perampingan mesin dan penambahan turbo untuk membuat mobil lebih hemat energi, di saat yang sama menghasilkan tenaga kuda dan torsi lebih besar. Apakah mesin legendaris ini terbunuh turbo?

luxuo-id-blue-carrera-miami-interior

Saya berkesempatan untuk mencoba model baru tersebut. Sebuah Carrera S dengan penggerak roda belakang, mesin 3.0 liter yang dirampingkan, bertenaga 420 HP, memiliki torsi 500 Nm dan dilengkapi gearbox 7 kecepatan PDK. Di sisi luar hanya terdapat perubahan yang relatif sedikit dari 991 sebelumnya. Seperti kebanyakan Carrera facelift, kecuali jika Anda benar-benar tahu, sulit untuk tahu perubahan model ini. Seperti knalpot sport yang sekarang memiliki dua pipa, agak mirip dengan GT3.

Agar twin turbo mendapatkan pasokan udara yang sesuai, udara dialirkan melalui ventilasi di atas mesin dan ventilasi kecil yang dapat ditemukan di dekat splitter roda belakang. Sementara di bagian dalam, model ini memiliki kemudi yang mirip dengan 918 dan interface multimedia yang dilengkapi Apple Play.

luxuo-id-blue-carrera-miami-exterior

Dari saat anda naik ke kokpitnya yang mewah, anda langsung dapat merasakan mengapa model ini adalah mobil sport harian. Mobil ini sangat nyaman, dilengkapi semua gawai terbaru, namun tetap berfokus pada pengemudi. Bahkan di antara peningkatan kualitas interior selama bertahun-tahun, anda akan tetap merasakan aura 911. Lima tombol berpasangan dengan indikator rpm besar yang terpancang di tengah memperingatkan anda bahwa mobil ini tak main-main.

Mengikuti gaya Le Mans kunci kontak mobil ini masih berada di sisi berlawanan dari roda kemudi dan tuas transmisi. Ketika saya memasukkan kunci berbentuk mobil, suara mesin flat 6 yang akrab mulai terdengar. Seketika, jantung saya mulai berdegup kencang. Kemudian saya mulai membolak-balik setelan berkendara pada roda kemudi, sampai saya mencapai mode sport dan kemudian sport +. Tiba-tiba knalpot semakin keras, suspensi lebih tajam, persneling berganti dengan cepat.

Dalam celah-celah lalu lintas saya turun beberapa gigi, knalpot pun berderak di tiap-tiap giginya. Saatnya untuk pergi. Mesinnya pun berdesing! Saya langsung terdorong kembali ke kursi. Gigi satu, gigi dua, setiap pergantian gigi dengan presisi balap. Mesin kemudian mengaum ke angka 7k dan spoiler belakang tegak sebelum saya mencapai gigi tiga. Tak ada lag pada turbo. Model Carrera S ini dapat mencapai 0-100 km / h dalam 3,9 detik menurut catatan Porsche, namun mereka cenderung menyatakan angka yang lebih lambat daripada yang sebenarnya dihasilkan mobil ini. Saya tak akan terkejut jika model ini dapat mencapai 100 km / jam dalam 3,6 atau 3,7 detik.

Saya kemudian menyapu sebuah tikungan panjang. Kemudi elektronik banyak dikritik di 991 v1, sekarang sangat terasa dan saya tidak yakin bahwa ini kemudi hidrolik. Dalam hitungan detik, kita kembali di keramaian lalu lintas dan saya mendapatkan kesempatan untuk mencoba rotor rem besar dilengkapi dengan Pirelli 305 di belakang dan 245 di depan. Kekuatan menghentikannya sangat besar. Tidak peduli besarnya ukuran 911, mobil ini masih terasa ringan dan hanya berjarak di ujung jari kaki ketika Anda membutuhkannya, walau sedang berada di kecepatan tinggi.

luxuo-id-blue-carrera-miami

Saya memiliki beberapa keluhan tentang mobil ini, saya rindu raungan lebih tinggi yang dihasilkan mesin naturally aspirated. Knalpot sport jelas membantu dan mobil baru ini pastinya lebih cepat dan lebih efisien, tapi mungkin kehilangan sedikit jiwanya. Saya yakin karena kita akan terbiasa, turbo-nya tidak akan dipertanyakan lagi, sama seperti kemudi hidrolik-nya.

Kursi belakangnya walaupun masih bisa digunakan, belum benar-benar berubah banyak sejak pertama kali saya mengendarai 911 SC di awal 1980-an. Selain itu, mobil ini akan sulit dikalahkan oleh pesaing terdekatnya. Layak diganjar bintang lima.

Porsche telah berhasil mempertahankan sebagian besar ciri-ciri kepribadian inti 911, sembari mematuhi peraturan industri dari pemerintah. Akan sangat menarik untuk melihat bagaimana baru Audi V8 R8 dan Aston Martin Vantage generasi berikutnya melawan mesin Jerman ini.

Spesifikasi:

Mesin 3.0 liter, twin-turbo, enam silinder berhadap-hadapan
Tenaga kuda 420 @ 6,500rpm
Torsi 500 Nm @ 1,700rpm
0-100 km / h 3.9 (resmi)
Top Kecepatan 307 km / h

Artikel ini pertama kali diterbitkan di Palace Magazine.